Tips untuk menghias kamar pengantin
Menghias
kamar pengantin adalah salah satu prosesi yang harus dipersiapkan sebelum
pernikahan berlangsung. Kamar pengantin adalah ruangan pertama yang akan
ditempati kedua mempelai, doa dan harapan dari pasangan suami istri terjadi di
sini.
Dekorasi kamar pengantin, tak hanya sekadar memasang perlengkapan tidur terbaik juga dapat ditambah rangkaian bunga segar di sudut ruangan.
Dekorasi kamar pengantin, tak hanya sekadar memasang perlengkapan tidur terbaik juga dapat ditambah rangkaian bunga segar di sudut ruangan.
Persiapan membuat
dekorasi kamar pengantin bisa di buat dekorasi sederhana,minimalis atau
dekorasi modern ,di sesuaikan dengan keinginan kedua mempelai dan juga tradisi
keluarga mereka. Dekorasi bunga pada kamar pengantin minimalis biasanya hanya
berupa rangkaian bunga segar di kepala tempat tidur di sertai 2 buah standing
flower di kedua sisinya, dan juga bisa menggunakan kain – kain yang berwarna
soft agar nuansa kamar tersebuat bisa terlihat anggun dan manis.
Pada dekorasi kamar
pengantin modern anda dapat menambahkan rangkaian bunga pada bagian atas tirai
jendela, pintu kamar pengantin dan juga rangkaian bunga cantik pada meja kamar.
Anda juga dapat menghiasi tempat tidur dengan taburan kelopak mawar.
Dalam pemilihan bunga dekorasi kamar
pengantin, pastikan jenis bunga dan warna yang sesuai dengan gaya pernikahan
yang anda pilih (minimalis atau modern). Pilihlah bunga segar yang tidak mudah layu,
seperti bunga matahari, dahlia, dan bunga lili. Gunakan bunga yang beraroma
casual seperti bunga casablanca. Jangan menggunakan bunga beraroma kuat seperti
melati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar